FOTO KARYA LUKIS DARI PASIR PANTAI YANG SANGAT MENAKJUBKAN

Karya Lukis dari Pasir - Setiap seniman pasti memiliki media tersendiri untuk memperlihatkan hasil karyanya yang luar biasa. Namun media karya seni yang dipilih oleh Andreas Amador ini sangatlah unik dan berbeda dari kebanyakan seniman lain.

Alih-alih memakai kanvas untuk melukis, Amador memilih pasir pinggir pantai sebagai media lukisnya. Kamu pasti bisa membayangkan, betapa lebarnya media yang dibuat oleh Amador untuk melukis.

Ya, dengan media yang luar biasa besar itu, Amador juga menghasilkan sangat banyak hasil karya seni dengan pasir pantai yang sangat istimewa dan menakjubkan ini. Berikut beberapa hasil karya indah Amador, berminat untuk mencoba juga?

1. Lukisan Lamaran Pernikahan

Lukisan Lamaran Pernikahan

Setiap wanita pasti ingin mendapatkan kejutan romantis dari pasangannya. Hal itu yang menginspirasi seorang Amador. Coba bayangkan, kamu diajak kekasihmu ke pinggir pantai dan berdiri di atas bukit. Lalu dia melamarmu dan memberikan bukti cinta berupa sebuah ajakan pernikahan yang diukir super cantik dan besar di pasir pantai, apa yang kamu lakukan? Yes, absolutely I do!

2. Lukisan Seni Fantasi

Lukisan Seni Fantasi

Apakah kamu pecinta lukisan fantasi? Lukisan yang seakan membawamu ke sebuah negeri dongeng yang indah. Hal itu yang dibuat oleh Amador, dia melukis sebuah pola fantasi di pasir putih lembut. Sangat indah bukan jika melihatnya dari rumah di atas bukit ini?

3. Lukisan Pasir Bunga

Lukisan Pasir Bunga

Karya seni Amador yang satu ini sangatlah indah. Hamparan pasir pantai diapit oleh bukit hijau, di mana di bagian tengahnya dibuat pola kelopak bunga yang sangat cantik.

4. Lukisan Serpihan Salju

Lukisan Serpihan Salju

Apa persamaan salju dan pantai? Tidak ada. Jika salju dingin, pantai identik dengan suasana panas. Tapi Amador dengan cerdik menggabungkannya. Di mana dia melukis kristal serpihan salju yang luar biasa indah dalam medium pasir pantai yang sangat luas. Luar biasa!

5. Lukisan Pola Celtic

Lukisan Pola Celtic

Tunggu, ini bukanlah jejak UFO yang mendarat di pinggir pantai. Pola celtic yang sangat cantik ini adalah hasil karya Amador. Hasil karya simetris ini tampak sederhana, namun sulit untuk dibuat. Tertarik mencoba?

6. Lukisan Batu Yang Berhubungan

Lukisan Batu Yang Berhubungan

Pantai penuh dengan bebatuan raksasa tampak jelek dan tidak cantik? Hal itu tidak untuk Amador. Coba lihat hasil karyanya, tampak batu-batu besar ini saling berhubungan satu sama lain dengan sebuah garis yang membuatnya seperti jaringan raksasa.

7. Lukisan Gelombang Air

Lukisan Gelombang Air

Indahnya gelombang pantai seakan kurang untuk Amador. Bahkan pasir pantai pun dilukisnya menjadi seperti ombak yang menyapu pinggiran pantai. Hmm, rasanya sayang jika lukisan ini terkena sapuan ombak ya.

8. Lukisan Jaring Pasir

Lukisan Jaring Pasir

Seperti apakah hasil karya Amador yang satu ini? Seperti jaring raksasa yang ditebarkan di sebuah pasir. Bisakah kamu membayangkan bagaimana Amador membuatnya? Butuh sebuah ketelitian untuk membuat pola asimetris ini satu persatu.

9. Lukisan Tangga & Kaca Patri

Lukisan Tangga & Kaca Patri

Dua pola lukisan berbeda yang dibuat di satu tempat yang sama dan oleh satu seniman yang sama yakni Andreas Amador. Jika foto di sebelah kiri adalah susunan pola kaca patri, maka di sebelah kanan adalah seperti susunan pola tangga. Kamu lebih suka yang mana?

10. Lukisan Tanaman Menjalar

Lukisan Tanaman Menjalar

Sepertinya mudah membuat pola lukisan ini, hanya membuat pola yang sama secara terus menerus. Tapi tunggu, kamu membuatnya dengan pasir pantai dalam jumlah besar dan dengan tantangan bahwa lukisanmu bisa hilang tiba-tiba saat ombak datang. Masih berpikir ini semua mudah? Karya seni cantik ini bukti bahwa Amador adalah seorang yang sangat jenius!

10 RANCANGAN PERAYAAN TAHUN BARU 2013 YANG SPEKTAKULER DI DUNIA

Perayaan Tahun Baru 2013 - Bagi beberapa orang, tahun baru mungkin saja sudah menjadi momen yang membosankan. Keramaian kota yang dari tahun ke tahun sama saja, membuat mereka memilih untuk diam di rumah sambil menonton televisi, atau berkumpul bersama keluarga.

Tahun Baru 2013

Tapi, tahun ini ada beberapa tawaran menarik dari beberapa penjuru dunia. Malam spektakuler untuk menyambut tahun baru sudah dirancang, dan Anda tampaknya patut mempertimbangkan tawaran ini.

Mungkin saja Anda tertarik untuk berdiri di barisan paling depan, menghabiskan malam tahun 2012 di beberapa tempat ini...

1. Hong Kong

Hong Kong

Tahun ini, rencananya, untuk pertama kalinya, pesta kembang api akan pecah pada tengah malam. Melintasi kota-kota, muncul dai laut, dan bergerak di sepanjang Victoria Harbour hingga ke Hong Kong Convention and Exhibition Centre di Wan Chai. Pasti sangat cantik dan meriah ya? ;)

2. New York

New York

Berjuta-juta orang diperkirakan bakal berarak ke Times Square New York pada 31 Desember nanti. Tahun ini mereka yang berada di sana akan dihibur oleh penampilan Taylor Swift, PSY dan Neon Trees. Ini tentu saja sangat menarik, apalagi Gangnam Style adalah trending topik dunia belakangan ini.

3. Sidney

Sidney

Sudah bukan hal baru, Sydney Harbour terkenal di dunia karena pertunjukan kembang api spektakuler-nya setiap tahun baru. Namun beredar kabar bahwa tahun ini akan lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya karena rahasia efek piroteknik (teknologi api) yang mereka miliki. Penasaran kan?

4. London

London

London ingin mengakhiri tahun 2012, tahun di mana kota ini menjadi tuan rumah Olimpiade, dengan meriah. Akan disuguhkan pesta kembang api spektakuler di sepanjang tepi Sungai Thames. Pasti cukup meriah ya, mengingat sungai ini membentang sepanjang 356 kilometer. Apa akan ada kembang api di sepanjang sana?

5. Berlin

Berlin

Berlin memang terkenal sebagai salah satu kota dengan perayaan tahun baru paling besar di dunia. Ada DJ menghibur mereka yang datang di sepanjang 'Party Mile' yang digelar dua kilometer dari dancefloors, stages, dan bar di belakang Gerbang Brandenburg. Ada yang berminat gabung pesta mereka?

6. Edinburgh

Edinburgh

Setiap tahunnya, di Edinburgh ada perayaan melempar obor yang melibatkan lebih dari 25 ribu penduduk setempat saat tahun baru. Parade ini dipimpin oleh Shetland Up Helly Aa Viking. Menarik bukan? Jika Anda penasaran dan belum punya tujuan tahun baru, ini bisa jadi salah satu pilihan.

7. Samoa

Samoa

orang-orang Samoa menyambut tahun baru dengan lagu, layanan doa dan pesta adat. Semuanya dimulai dan diakhiri dengan upacara tradisional. Kedengarannya menarik, dan tempat ini bisa jadi tujuan merayakan tahun baru bagi Anda yang belum punya rencana. Cepat! Waktunya tinggal empat hari lagi.

8. Kyoto

Kyoto

Seorang maiko atau geisha muda akan membunyikan lonceng di sebuah kuil di Kyoto. Sebagai penanda detik jam menuju 2013, kuil-kuil di seluruh kota akan membunyikan lonceng perunggu besar sebanyak 108 kali. Tradisi Budha ini dimaksudkan untuk membersihkan manusia dari keinginan duniawi.

9. Taipei

Taipei

Ibukota Taiwan ini berencana mengubah menara Taipei 101 setinggi 509 meter menjadi kembang api warna-warni. Wow! pasti akan menjadi malam yang spektakuler di mana penduduk Taipei bisa menyaksikan kembang api dari berbagai penjuru kota. Ingin bergabung dengan mereka?

10. Dubai

Dubai

Resor Palm di Dubai akan menjadi tuan rumah festival Sandance yang populer itu. Tahun ini, acara tersebut bakal dimeriahkan oleh Ellie Goulding, Rita Ora, Roger Sanchez dan Paul Van Dyk. Mereka akan menghibur semua yang hadir di sana dalam pergantian tahun 2012 menuju 2013.

KOTA YANG HANYA MUNCUL SEHARI DALAM SEABAD

Skotlandia selain terkenal dengan legenda Nessie, monster di Danau Lochness, juga memiliki sakibul hikayat yang penuh misteri, yakni kota Brigadoon. Kabarnya, kota ini hanya muncul selama 1 hari saja dalam 100 tahun.

Kota kecil ini terletak di dataran tinggi bonny Scotland. Dikisahkan, Brigadoon tiba-tiba hilang di tahun 1754. Anehnya, penduduk di kota ini seolah menjadi panjang umur, karena setiap muncul satu kali dalam seabad, usia mereka hanya bertambah satu hari.

Mereka tidur selama 100 tahun - dalam hitungan penduduk Brigadon, waktu tersebut seperti malam hari saja. Bisa diterka, bila seseorang yang tinggal di Brigadoon meninggal pada usia 70 tahun artinya ia hidup selama 25 ribu abad lebih!

Brigadoon
Siapa pun yang beruntung bisa memasuki Brigadoon pada hari kemunculannya akan merasa begitu gembira, seolah masuk ke taman surga. Sayangnya, hanya bisa tinggal sehari saja karena desa ini kembali tertutup kabut dan menghilang.

Ada sebuah cerita yang berkembang dan diyakini menjadi bukti keberadaan Brigadoon. Suatu saat ada dua penggembala sedang mencari ternak mereka di dataran tinggi Skotlandia. Tiba-tiba mereka merasakan hari menjadi cerah, matahari bersinar dengan indahnya. Padahal dataran ini selalu berkabut setiap hari.

Saat menikmati cahaya matahari, kambing gembalaan mereka muncul begitu saja. Dua gembala ini pun jadi semakin takjub. Di salah satu sisi lembah, mereka melihat sebuah kota kecil dengan jalan-jalan yang indah laksana dalam lukisan.

Mereka pun berbalik arah menuju desa mereka sendiri ingin memberitahu orang-orang. Ketika warga desa berlari mengikuti dua gembala ini, kabut kembali datang dan menelan Brigadoon kembali.

Film Musikal

Pada tahun 1954, kisah dari Mitos Brigadoon pun diadaptasi dalam sebuah film musikal dengan judul yang sama yaitu Brigadoon. Kini setiap 100 tahun sekali menjadi hari peringatan Brigadoon dengan parade dan tarian.

INILAH LOKASI DASAR LAUT YANG TERDALAM

Challenger Deep, nama itu disematkan karena kedalaman dasar laut mencapai 11 kilometer. Letaknya di palung Mariana, di antara Kepulauan Mariana, Pasifik Barat. Pada peta, kepulauan ini dekat dengan Papua, Filipina, dan Jepang.

11 kilometer merupakan penunjuk betapa dalamnya Challenger Deep. Seandainya gunung tertinggi di dunia, Mt. Everest dipindahkan ke dasar ini maka akan tenggelam. Gunung tertinggi itu hanya 8,8 kilometer. Masih tersisa 2,2 kilometer yang ditutupi air laut. Sudah bisa membayangkan betapa dalamnya, kan?

Palung Mariana

Palung Mariana terbentuk akibat lempeng samudera terdorong oleh lempeng benua sehingga menyebabkan retakan yang mendalam. Begitu jauhnya dasar di palung ini, tentu cahaya matahari tak bisa menembus. Akibatnya Challenger Deep begitu gelap gulita. Ikan yang hidup di wilayah ini telah beradaptasi dan menghasilkan bentuk yang berbeda seperti contohnya flatfish dan cacing polychaete.

Challenger Deep pertama kali dijelajahi tanggal 23 Januari 1960 saat kapal selam Bathyscaphe Trieste yang diawaki Jacques Picard dan Letnat Don Walsh meluncur ke bawahnya. Mereka membutuhkan waktu 5 jam sebelum akhirnya mencapai dasar. Tekanan yang begitu hebat dan persediaan oksigen hanya memberi waktu 20 menit bagi Picard dan Walsh bertahan di dasar.

Robot Penyelidik Lautan

Di tahun 1995, Jepang mengirimkan Kaiko, robot penyelidik lautan yang menjadi rekor pencapaian sebuah mesin tak berawak ke dasar Challenger Deep. Kaiko menjadi pioner untuk ekspedisi robot di tahun-tahun selanjutnya.

Rekor terakhir yang dicatat adalah aksi James Cameron, seorang sutradara asal Kanada yang berhasil menyelam solo dalam kapal selam mini Deepsea Challenger pada 26 Maret 2012. Kemajuan teknologi membuat perjalanan Cameron jauh lebih cepat, hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam hingga dasar palung.

10 FILM YANG DITUNGGU DI TAHUN 2013

Sudah puluhan film-film besar yang telah dirilis sepanjang tahun 2012. Ada yang sukses besar dengan mencetak box office dan menuai pujian, namun tak sedikit pula yang berakhir dengan sebaliknya.

Di tahun 2013 pun sudah menanti film-film calon blockbuster lainnya yang sudah siap dinanti. Apa saja kira-kira?

1. EVIL DEAD

Evil Dead

Sutradara: Fede Alvarez

Pemeran: Jane Levy, Shiloh Fernandez, Lou Taylor Pucci, Jessica Lucas, dan Elizabeth Blackmore.

Rencana Rilis: 12 April 2013

Lima orang remaja pergi berlibur ke sebuah kabin di tengah hutan. Liburan mereka yang semula menyenangkan, tiba-tiba berubah menjadi petaka saat mereka menemukan sebuah "Buku Kematian". Melalui Buku tersebut , mereka tanpa sengaja kemudian membangkitkan iblis di dalam hutan yang lantas merasuki dan memburu mereka satu per satu.

Kenapa wajib dinantikan?

Pertama karena filmnya merupakan Remake dari film horror klasik tahun 1981 arahan Sam Raimi (Spider-Man). Remake kebanyakan dipandang sebelah mata, namun film ini memiliki kasus berbeda karena proyek 'daur ulang' nya ditangani langsung oleh Sam Raimi sebagai Produser.

Trailernya yang menghadirkan kesadisan tingkat tinggi juga sempat menghebohkan saat tayang di ajang Comic Con beberapa waktu lalu. Tak heran, kemudian pihak Lionsgate dengan percaya diri merilis sebuah poster bertuliskan "Film yang akan menjadi film paling mengerikan yang pernah kalian saksikan". Kamu bisa membuktikannya saat filmnya rilis bulan April nanti.

2. OBLIVION

Oblivion

Pemain: Tom Cruise, Olga Kurylenko, Andrea Riseborough, Nikolaj Coster-Waldau, Melissa Leo, dan Morgan Freeman.

Rencana Rilis: 19 April 2013

Bersetting di masa depan, Oblivion mengisahkan tentang sebuah pengadilan militer yang mengirimkan seorang veteran perang Jack Harper (Tom Cruise) ke sebuah planet terasing. Disana Ia ditugaskan untuk menghancurkan sisa-sisa ras alien yang masih tertinggal.

Semuanya berjalan lancar, sampai suatu ketika Jack harus berhadapan dengan penjelajah angkasa yang kemudian mempertanyakan apa yang ia ketahui tentang planet tersebut, misi nya selama disana, dan tentang dirinya sendiri.

Kenapa wajib dinantikan?

Tom Cruise. Ya, aktor satu ini sudah lama sekali tak tampil dalam film fiksi ilmiah berbujet besar seperti "Oblivion". Terakhir mungkin adalah Minority Report (2002) dan War of the Worlds (2005). Belum lagi filmnya juga disutradari oleh Joseph Kosinski yang sudah berpengalaman membuat film penuh spesial efek fantastis seperti dalam "Tron: Legacy".

3. IRON MAN 3

Iron Man 3

Sutradara: Shane Black

Pemain: Robert Downey Jr., Ben Kingsley, Don Cheadle, Gwyneth Paltrow, Guy Pearce, Rebecca Hall, Ashley Hamilton, Jon Favreau dan James Badge Dale.

Rencana Rilis: 3 May 2013

Iron Man 3 menceritakan tentang Tony Stark/Iron Man yang kali ini harus melawan seorang musuh baru yang telah membuat hidup dan karirnya seketika berantakan.

Stark kemudian memulai petualangan barunya dan mencoba bertahan hanya dengan peralatan 'tempur' seadanya yang dimilikinya. Sebuah petualangan yang sekaligus akan membuatnya menemukan jawaban dari pertanyaan yang selama ini menghantuinya."Apakah manusia yang menciptakan kostum untuk membentuk kepribadian, ataukah sebaliknya?

Kenapa wajib dinantikan?

Bagi yang menyukai aksi 'nyentrik' Tony Stark dalam kostum Iron man nya di 2 film sebelumnya, rasanya mustahil tak menantikan film ketiganya ini. Apalagi dalam film ini Stark akan menghadapi salah satu musuh terkuatnya The Mandarin yang diperankan oleh aktor peraih Oscar, Ben Kingsley.

4. STAR TREK: INTO DARKNESS

Star Trek: Into Darkness

Sutradara: J.J. Abrams

Pemain: Chris Pine, Zachary Quinto, Benedict Cumberbatch, Alice Eve, Simon Pegg, Karl Urban, Zoe Saldana, Anton Yelchin, John Cho, Noel Clarke, dan Bruce Greenwood.

Rencana Rilis: 17 May 2013

Star Trek Into Darkness akan menceritakan masa di saat seluruh awak kapal antariksa Enterprise, dipanggil pulang ke Bumi. Saat itu para kru dan awak kapal menghadapi sebuah teror tak terhentikan di dalam tubuh organisasi Enterprise. Teror tersebut akhirnya memicu peledakan armada kapal, sehingga dunia terancam krisis berkepanjangan.

Captain Kirk kemudian seorang diri berusaha untuk memimpin perburuan pihak yang menciptakan sebuah senjata masal, senjata yang menghancurkan armada kapal Enterprise.

Perjuangan Captain Kirk dan rekan-rekan lalu membawa mereka ke sebuah permainan hidup-mati, serta juga kemudian melibatkan pengorbanan cinta, dan persahabatan yang selama ini terjalin di antara kru kapal Enterprise.

Kenapa wajib dinantikan?

Trekker (sebutan untuk fans Star Trek) yang sudah menantikan kelanjutan film pertamanya 3 tahun lalu ini akhirnya bisa segera menyaksikan petualangan terbaru Captain Kirk, dkk. Alasan lain tentu saja dengan kehadiran Bennedict Cumberbatch yang diprediksi akan memerankan penjahat utama dalam Star Trek Saga, Khan (Walaupun hal ini masih dibantah oleh Cumberbatch). Ya, terlepas benar atau tidak, film baru J.J.Abrams ini memang patut dinantikan karena akan mempertemukan kembali hampir semua pemain dan crew dibalik film pertamanya yang sukses mendapat pujian dan box office.

5. MAN OF STEEL

Man Of Steel

Sutradara: Zack Snyder

Pemain: Henry Cavill, Russell Crowe, Kevin Costner, Diane Lane, Amy Adams dan Michael Shannon.

Rencana Rilis: 14 Juni 2013 (3D)

Sebagai sebuah reboot, Man of Steel akan mengisahkan kembali dari awal mengenai sejarah dari Superman. Seorang anak bernama Kal-El, dikirim ke bumi oleh orang tuanya dari planet Krypton yang sedang dalam kehancuran. Di bumi, Kal-El kemudian dirawat oleh pasangan Martha dan Jonathan Kent di Kansas.

Saat remaja, Ia tumbuh sebagai seorang Jurnalis bernama Clark Kent. Sampai kemudian bahaya mulai menyerang bumi, Clark pun memenuhi panggilannya sebagai seorang pahlawan super untuk melawan kejahatan sebagai "Superman".

Kenapa wajib dinantikan?

Man of Steel sudah tak bisa dipungkiri lagi sebagai film superhero paling dinantikan tahun ini. Ekspektasi para fans Superman pun semakin tinggi karena filmnya diarahkan oleh Zack Snyder, Sutradara visioner yang pernah membuat film Superhero yang banyak mendapat pujian Watchmen. Belum lagi dengan duduknya Christopher Nolan (sutradara Trilogy The Dark Knight) sebagai Produser. Filmnya diperkirakan akan mengikuti 'jejak sukses' Batman dengan menampilkan kisah yang lebih 'manusiawi' dari Superhero satu ini. Filmnya diharapkan bisa mengobati kekecewaan pada penonton atas film reboot "Superman Returns" karya Bryan Singer yang banyak mendapat kritikan.

6. KICK-ASS 2

Kick-Ass 2

Sutradara: Jeff Wadlow

Pemain: Aaron Johnson, Chloe Moretz, Christopher Mintz-Plasse, Clark Duke, Donald Faison, John Leguizamo, Olga Kurkulina, dan Jim Carrey.

Rencana Rilis: 28 Juni 2013

Setelah Kick-Ass (Aaron Johnson) berhasil 'menginspirasi' sekelompok orang untuk menjadi superhero bertopeng seperti layaknya dirinya, Ia pun bergabung dengan kelompok yang dipimpin oleh Colonel Stars dan Stripes (Jim Carrey).

Kelompok Superhero amatir ini kemudian diburu oleh Red Mist (yang telah 'bangkit' kembali dengan julukan 'The Mothe Fuc*er'). Hanya Hit Girl (Chloe Grace Moretz) yang dengan senjatanya bisa mengatasi serangan dari Red Mist tersebut.

Kick-Ass dan Hit Girl awalnya sudah ingin 'pensiun' dari profesi mereka sebagai Superhero dan mulai menjalani kehidupan remaja normal mereka sebagai Dave dan Mindy. Namun ketika kelulusan sekolah semakin mendekat, dan Dave belum tahu apa yang akan Ia kerjakan, Ia akhirnya memutuskan untuk kembali membuat Team Superhero bersama Mindy.

Sialnya, saat identitas Mindy sebagai Hit Girl terbongkar ke publik, Ia memutuskan untuk pensiun. Dave yang tinggal seorang diri kemudian memutuskan bergabung bersama Justice Forever yang dipimpin oleh Colonel Stars and Stripes.

Saat mereka mulai beraksi, kemudian muncul super-villain pertama di dunia bernama 'The Mother F%&*^r' (transformasi Red Mist) yang kembali memperkuat jaringan kejahatannya untuk membalas dendam terhadap kematian Ayahnya yang dilakukan oleh Kick-Ass dan Hit-Girl. Namun satu hal yang tak diketahui oleh 'The Mother F%&*^r', jika ia menyerang salah satu anggota dari Justice Forever, maka Ia juga akan berurusan dengan semua anggotanya.

Kenapa wajib dinantikan?

Sebagai superhero yang belum se-terkenal superhero lainnya rilisan Marvel dan DC, film pertamanya tahun 2010 lalu langsung memiliki fans fanatik tersendiri. Tentu saja karena Kick Ass berani menghadirkan konsep Superhero tanpa kekuatan super yang berbeda dengan Superhero lainnya. Belum lagi film keduanya ini akan semakin meriah dengan bergabungnya Jim Carrey dan tentu saja kembalinya Chloe Moretz yang telah mencuri perhatian luar biasa lewat perannya sebagai Hit Girl.

7. MONSTERS UNIVERSITY

Monster University

Sutradara: Dan Scanlon

Pemain: Billy Crystal, John Goodman, Steve Buscemi, Dave Foley, Julia Sweeney, Joel Murray, dan Peter Sohn.

Rencana Rilis: 21 Juni 2013 (3D)

Film prekuelnya ini mengisahkan tentang kisah persahabatan antara Mike dan Sulley saat mereka masih berada di "University of Fear".

Kenapa wajib dinantikan?

Lebih dari 10 tahun dinantikan akhirnya muncul kisah baru dari monster raksasa Sulley dan monster bermata satu "Mike". Namun bukan sekuel kali ini, melainkan sebuah prekuel. Film ini sekaligus menjadi film prekuel pertama sepanjang sejarah Rumah Produksi Pixar. Apalagi dengan jarak hampir 12 tahun, film ini bisa menjadi ajang nostalgia yang menyenangkan bagi seluruh keluarga saat menyaksikanya di bioskop.

8. PACIFIC RIM

Pacific Rim

Sutradara: Guillermo del Toro

Pemain: Charlie Hunnam, Idris Elba, Rinko Kikuchi, Charlie Day, Max Martini, Rob Kazinsky, Clifton Collins Jr., dan Diego Klattenhoff.

Rencana Rilis: 12 Juli 2013 (3D)

Pacific Rim sendiri mengisahkan tentang monster raksasa maha dahsyat bernama Kaiju yang bangkit dari lautan. Perang besar untuk mengalahkan para monster tersebut demi keselamatan jutaan umat manusiapun dimulai.

Untuk mengalahkan monster Kaiju, mereka harus menggunakan senjata canggih berbentuk robot yang disebut "Jaegers" . Robot tersebut akan dikendarai oleh pimpinan Pilot (Charlie Hunnam) dan anak buahnya (Rinko Kikuchi).

Bersama mereka berjuang mati-matian dan menjadi satu-satunya harapan bagi jutaan umat manusia dari teror monster tersebut.

Kenapa wajib dinantikan?

Monster versus Robot, Ibarat Godzilla ditandingkan dengan Transformers. Rasanya dua hal itu saja sudah langsung membuat calon penonton penasaran dan berbondong-bondong ke bioskop. Ditambah lagi filmnya diarahkan oleh Sutradara yang memang sudah tak diragukan lagi untuk tema serupa, Guillermo Del Toro (Pans Labyrinth, Hellboy). Film ini juga menelan bujet produksi yang sangat besar melebihi $200 Juta dan merupakan salah satu proyek film Del Toro paling ambisius. So, tak ada alasan untuk melewatkan yang satu ini.

9. THE HUNGER GAMES: CATCHING FIRE

The Hunger Games: Catching Fire

Sutradara: Francis Lawrence

Pemain: Jennifer Lawrence, Josh Hutcherson, Liam Hemsworth, Sam Claflin, Jena Malone, Jeffrey Wright, Philip Seymour Hoffman, Amanda Pllummer, Elizabeth Banks, Woody Harrelson, dan Donald Sutherland.

Rencana Rilis: 22 November 2013

Kisahnya dimulai setelah Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence) kembali ke Distrik 12, usai memenangkan pertandingan Hunger Games ke-74, bersama rekan sekampungnya, Peeta Mellark (Josh Hutcherson).

Kemenangan tersebut bukan berarti bahwa Katniss dan Peeta terlepas dari rongrongan, serta kuasa Capitol.

Katniss dan Peeta kemudian diharuskan melakukan tur keliling 11 distrik lain, sebagai salah satu tugas pemenang The Hunger Games. Tur ini sebenarnya merupakan cara lain bagi Capitol dalam menunjukkan kekuasaan atas seluruh penduduk Panem.

Pemerintahan Panem di Capitol, yang dipimpin oleh Presiden Snow ( Donald Sutherland), sendiri masih mencium bakat pemberontakan yang ditunjukkan oleh Katniss di pertandingan Hunger Games.

Maka dibuatlah sebuah peraturan bahwa Katniss dan Peeta harus mengikuti pertandingan Hunger Games ke-75 yang disebut The Quarter Quell.

Kali ini peserta pertandingan, bukanlah sepasang tribute yang dipilih dari setiap distrik, melainkan 24 pemenang Hunger Games di tahun-tahun kompetisi sebelum kompetisi tahun ke-74 di mana Katniss dan Peeta ikut.

Namun, pertandingan yang awalnya ditujukan oleh Presiden Snow untuk meredam pemberontakan, ternyata malah semakin membuka kesempatan itu.

Ditambah saat diketahui bahwa Distrik 13 yang sebelumnya dikabarkan telah dihancurkan oleh Capitol, ternyata masih ada.

Kenapa wajib dinantikan?

Film pertamanya menghasilkan hampir $700 Juta diseluruh dunia. Filmnya juga telah menjadi 'pengganti' yang sempurna saat Summit Entertainment harus 'menutup' seri Twilight Saga. Berbeda dengan Twilight Saga yang mendapat kritkan, film pertama Hunger Games justru 'banjir' pujian. Maka tak heran sekuelnya ini diharapkan akan mampu melampaui kesuksesan film pertamanya dan mampu memuaskan imajinasi fans fanatik yang sudah membaca novelnya. Alasan lain? Ya, tentu saja ingin melihat Jennifer Lawrence dan Josh Hutcherson yang kembali sebagai Katniss dan Peeta.

10. THE HOBBIT : DESOLATION OF SMAUG

The Hobbit: Desolation Of Smaug

Sutradara: Peter Jackson

Pemain: Martin Freeman, Ian McKellan, Richard Armitage, Orlando Bloom, Luke Evans, Lee Pace, Evangeline Lilly, dan suara dari Benedict Cumberbatch.

Rencana Rilis: December 13, 2013 (3D)

Bilbo Baggins, Gandalf, dan para kurcaci berhasil lolos dari Misty Mountains dengan Bilbo yang kini telah memegang 'one ring'. Mereka kemudian melanjutkan perjalanan mereka untuk merebut kembali emas mereka dari Naga Smaug.

Kenapa wajib dinantikan?

Film pertamanya saat ini masih tayang dan meraih kesuksesan besar di bioskop-bioskop seluruh dunia (termasuk Indonesia). Penonton yang telah menyaksikan film pertamanya dan penasaran dengan 'ending' film pertamanya yang 'menggantung', maka sudah dipastikan akan menyaksikan film keduanya ini. Apalagi sosok Naga yang masih 'disembunyikan' di film pertamanya akhirnya akan diperlihatkan di film keduanya nanti. Serta tentu saja, adegan peperangan yang akan lebih seru dan intens dari film pertamanya yang memang hanya ditujukan sebagai "pengantar" semata.

[Sumber: Apakabardunia]

10 PEMBUNUHAN MASSAL MENYERAMKAN SEPANJANG SEJARAH DUNIA

Pembunuhan Massal Menyeramkan - Sejarah kehidupan manusia di dunia tak pernah lepas dari kejadian kelam yang pernah terjadi. Salah satunya adalah kejadian Genosida atau sebuah pembantaian secara besar-besaran secara sistematis terhadap satu suku bangsa atau kelompok.

Dengan berbagai alasan seperti politik, perang, keamanan nasional, sampai penyakit, genosida dilakukan di berbagai negara dan selalu saja menyisakan dendam berkepanjangan antara korban dengan pemerintahan saat itu.

Dari banyaknya kejadian genosida, berikut 10 pembantaian massal paling menyeramkan yang pernah ada dalam sejarah dunia.

1. Pembantaian Kaum Amalek dan Median (Sebelum Masehi)

Pembantaian Kaum Amalek dan Median

Pembunuhan massal atas kaum Amalek dan Midian ini disebutkan dalam kitab Perjanjian Lama yang terjadi pada masa sebelum Masehi. Ada perbedaan tafsir yang seringkali terjadi dalam Alkitab dan Al-Qur'an. Disebutkan ada puluhan ribu orang dalam beberapa dekade yang terbunuh. Ahli sejarah berpendapat bahwa pemusnahan kaum Amalek dan Midian dianggap yang paling kuno dalam sejarah manusia.

2. Diktator di Korea Utara (1945-Sekarang)

Diktator di Korea Utara

Tidak ada yang tahu pasti berapa banyak korban yang sudah timbul akibat sistem kerja paksa pemerintahan komunis Korea Utara. Semenjak 'Pemimpin Besar' Kim Il Sung memimpin pada tahun 1945 telah banyak jutaan petani meninggal karena kelaparan di tahun 1990-an. Meski bantuan internasional bersedia menolong, namun Korea Utara tetap menutup diri mereka. Tak dipungkiri, aksi menutup akses dari dunia luar membuat Pyongyang 'berperang' melawan rakyat mereka sendiri.

3. Pengusiran Etnis Jerman Pasca Perang Dunia II (1945)

Pengusiran Etnis Jerman Pasca Perang Dunia II

Masih banyak ahli berdebat apakah ini bentuk genosida. Disebutkan, 14 juta etnis Jerman diusir dari Eropa Timur dan Eropa Tengah saat Perang Dunia II. Selama pengusiran dan perjalanan itu, etnis Jerman mengalami kelaparan dan penyakit, sehingga sudah berapa juta warga sipil Jerman tewas di sepanjang perjalanan mereka. Belum lagi dengan mereka yang dieksekusi langsung dan menjadi buruh kerja paksa.

4. Pemisahan India (1947)

Pemisahan India

Ini adalah genosida yang terjadi dengan spontan. Gejolak pemerintahan yang membuat India harus berpisah dengan kaum etnis Muslim, Hindu, dan Sikh yang akhirnya membentuk kawasan India modern dan Pakistan. Ratusan ribu etnis Muslim terbunuh oleh kaum Hindu dan Sikh serta sebaliknya semenjak pemindahan eksodus besar-besaran terjadi. Pembantaian ini membuktikan bahwa perbedaan agama dan kepercayaan masih menjadi isu panas penyebab genosida.

5. Pembantaian Rwanda (1994)

Pembantaian Rwanda

Pembantaian massal Rwanda adalah genosida paling menyeramkan. Persaingan etnis dan ketegangan politik antar kaum Tutsi dan Hutu membuat 500 ribu - 1 juta orang dilaporkan tewas. Ketika Presiden kaum Hutu, Habyarimana meninggal misterius pada tahun 1994, membuat kaum Hutu melakukan pembalasan berdarah dengan membantai suku Tutsi.

6. Pembunuhan Massal Armenia (1915-1923)

Pembunuhan Massal Armenia

Di bawah kepemimpinan Menteri Militer Enver Pasha (1881-1922), Turki dianggap melakukan genosida dalam skala besar pada abad ke-20. Disebutkan ada hampir 1,8 juta orang Armenia menjadi korban dari pemerintahan Ottoman Turki. Ahli sejarah menduga, bahwa hal itu merupakan upaya rekaya membasmi kelompok etnis yang tak diinginkan saat kekaisaran Ottoman.

7. Pembunuhan Massal Kamboja (1975-1978)

Pembunuhan Massal Kamboja

Saat Khmer Merah menggulingkan pemerintahan Kamboja pada tahun 1975 dan membentuk rezim komunis, tindakan pertama yang dilakukan adalah membasmi musuh negara. Tidak hanya anggota rezim lama dan kaum militer, namun wartawan, guru, penusaha, intelektual, sampai masyarakat sipil lainnya menjadi korban. Tidak kurang dua juta orang (hampir 20% populasi Kamboja) menjadi korban Khmer Merah.

8. Holocaust NAZI (1939-1945)

Holocaust NAZI

Holocaust menjadi upaya NAZI yang dipimpin oleh Adolf Hitler dalam 'membersihkan' jutaan orang Yahudi dari benua Eropa. Berapa korbannya? Sekitar lebih dari 11 juta orang Yahudi. Di mana mereka dipaksa masuk kamp konsentrasi dan tewas karena kelaparan, penyakit, atau memang dibantai.

9. Era Stalinis Uni Soviet (1929-1953)

Era Stalinis Uni Soviet

Ketika orang berpikir bahwa Adolf Hitler adalah pembunuh massal terbesar di abad ke-20, maka berpikirlah mengenai Joseph Stalin. Pemimpin Soviet ini dianggap bertanggung jawab atas meninggalnya hampir 20 juta rakyat entah karena kebijakannya, kelaparan akibat pemerintahannya. Bahkan instruksinya atas eksekusi massal dan pengasingan membuat ratusan ribu sampai jutaan orang meninggal. Mengerikan!

10. Revolusi Budaya di China (1949-1976)

Revolusi Budaya di China

Hampir mustahil memberikan jumlah tepat mengenai berapa banyak orang yang tewas di tangan kaum komunis China. Diperkirakan sekitar 45-70 juta orang menjadi korban selama masa kepemimpinan Mao Zedong. Penyebab utama genosida adalah karena revolusi kebudayaan pada tahun 1966-1976 yang membuat Zedong melakukan upaya 'pembersihan' kaum anti pemerintah. Apapun itu, rezim komunis memang paling mengerikan mengenai upaya genosida.

POHON-POHON NATAL PALING MENAKJUBKAN DI DUNIA

Pohon Natal - 25 Desember sudah tiba, itu waktunya bagi umat Kristiani di seluruh dunia untuk menyambut hari Natal. Sebagai hari lahirnya Yesus Kristus, sudah pasti Natal membawa berkah bagi umat-Nya.

Selain identik dengan Sinterklas, Natal selalu identik dengan pohon Natal. Mungkin kamu yang saat kecil, atau sampai saat ini masih menyempatkan waktu menghiasi pohon Natal bersama keluarga dan orang terkasihi di malam kudus.

Menyambut perayaan Natal dan menemani Natal-mu yang damai, berikut 10 pohon-pohon Natal paling menakjubkan dari berbagai negara di dunia. Selamat Natal!!

1. Pohon Natal Mengapung Terbesar

Pohon Natal Mengapung Terbesar

Pada Desember 2012, sebuah pohon Natal mengapung dibuat di Rio de Janeiro, Brazil. Dengan berat 542 ton dan tinggi 85 meter, pohon Natal ini disinari oleh lebih dari 3,1 juta lampu dengan tema empat musim. Pohon Natal ini dibuat sebagai adaptasi dari kisah film WIZARD OF OZ yakni karakter Dorothy, penyihir dan lainnya yang melakukan perjalanan virtual ke Yerussalem, Roma, Moskow, New York, London, dan Rio de Janeiro untuk mendapatkan pengalaman Natal yang berbeda di seluruh dunia.

2. Pohon Natal Coklat

Pohon Natal Coklat

Ahli coklat asal Prancis membuat pohon Natal yang terbuat dari coklat masak asli setinggi 43 kaki. Karya Patrick Rogers ini digunakan untuk sebuah acara amal penyakit Neuromuscular. Diletakkan di dalam toko coklat di Sceaux, pohon Natal ini berbobot 4 ton.

3. Pohon Natal Termahal

Pohon Natal Termahal

Hotel Emirates Palace di Abu Dhabi mengungkapkan bahwa mereka membangun pohon Natal termahal seharga USD 11 Juta (Rp 106 Miliar). Apa yang membuat pohon Natal ini menjadi sangat mahal adalah dekorasi pohon yang menggunakan 181 berlian, zamrud, mutiara, safir, dan batuan berharga lainnya. Sementara juga ada gelang, kalung, dan jam tangan mahal yang disediakan oleh Galery Style. Apakah kamu ingin mendapatkan dekorasinya dan membawa pulang?

4. Pohon Natal Emas

Pohon Natal Emas

Toko perhiasan Jepang, Ginza Tanaka yang khusus membuat aksesoris dari emas menampilkan sebuah pohon Natal setinggi 2,4 meter yang terbuat dari emas. Bekerja sama dengan Walt Disney Jepang, pohon ini dibuat juga sebagai perayaan ulang tahun ke-110 dari Walt Disnet. Dibuat dari 88 pound emas dan terdiri dari 50 karakter populer Disney. Pohon ini dijual dengan harga USD 4,2 Juta (Rp 40,5 Miliar), berminat membeli?

5. Pohon Natal Elektronik

Pohon Natal Elektronik

Setelah seringkali membuat berbagai karya seni pohon Natal unik di kawasan Brussels, Belgia, kini para seniman membuat pohon Natal elektronik. Dibuat oleh sekelompok 1024 Architecture, pohon berjuluk Abies Electronicus ini setinggi 82 kaki dan tampak begitu modern. Tidak seperti pohon Natal biasa, para pengunjung bahkan bisa mendaki karya seni ini untuk melihat pemandangan kota Brussels.

6. Pohon Natal Lego Tertinggi

Pohon Natal Lego Tertinggi

Tahun 2012 ini kawasan Johor Bharu di Malaysia mendapat kehormatan dengan membuka taman LEGOLAND pertama di Asia. Sebagai perayaan Natal di sana, taman bermain itu mendirikan pohon Natal setinggi 9 meter yang terbuat dari 400.000 lego duplo. Dibangun lebih dari 10 minggu dan berbobot 6 ton, pohon Natal lego ini bisa dinikmati sampai awal Janurari 2013 mendatang.

7. Pohon Natal Listrik

Pohon Natal Listrik

Pada November 2012 lalu, sebuah pohon Natal listrik dipasang di stasiun Filling di kawasan Regents, salah satu wilayah pegembangan stasiun King's Cross. Seorang ilustrator dan designer, Gary Card membuat pohon Natal yang merupakan bagian dari musim Vauxhall Ampera. Tampak cantik, ingin berfoto bersama?

8. Pohon Natal Tabung Kaca

Pohon Natal Tabung Kaca

Ini adalah sebuah instalasi seni terbesar yang terbuat dari tabung kaca. Terletak di pusat kawasan Campo Santo Stefano di Murano (salah satu bagian pulau di teluk Venesia), pohon Natal ini dibuat olehSimone Cenedese. Cenedese adalah salah satu master seniman kaca dari Venesia. Dengan tinggi 8,5 meter dan berat 3 ton, pohon Natal ini dibuat dari 1.000 tabung kaca.

9. Pohon Natal Bernyanyi

Pohon Natal Bernyanyi

Sebuah tradisi liburan Charlotte sudah berlangsung selama 58 tahun pada 8-9 Desember. Sementara Pohon Natal Bernyanyi ini dimulai pada tahun 1953, di mana ada kelompok penyanyi, bernyanyi di sebuah tangga rumah duka di kawasan Charlotte. Pada 1954, pohon Natal semacam ini dibuat di Amerika Serikat dengan para penyanyi benyanyi meningkat-tingkat membentuk pohon Natal di dalam Auditorium Ovens.

10. Pohon Natal Terbesar

Pohon Natal Terbesar

Apakah kamu berpikir jarang orang memakai pohon Natal asli dari pohon cemara akhir-akhir ini? Maka kamu harus pergi ke Wilmington, North Carolina, Amerika Serikat. Dibuat dari pohon Oak yang diyakini sudah berusia lebih dari 400 tahun. Awalnya pohon ini digunakan untuk Natal pada tahun 1928 dengan 500 lampu hias, namun sekarang sudah dihiasi lampu sejumlah 5.250 buah. Dengan tinggi pohon Oak mencapai 70-75 kaki, inilah pohon Natal asli yang terbesar di dunia!