7 TANAMAN YANG BISA MENANGKAL SANTET

Boleh percaya, boleh tidak. Di Indonesia ternyata soal santet masih saja diakui ada oleh masyarakat. Khususnya masyarakat di pulau Jawa bagian timur, santet menjadi sesuatu yang masih misteri, tak dapat dirunut dengan akal, tetapi terjadi di kehidupan sehari-hari.

Santet sendiri, seperti dikutip dari misteriprimbon dikatakan bekerja lewat bantuan jin jahat dengan mengirimkan serangan gaib kepada korban. Dibutuhkan orang yang punya kemampuan khusus untuk menangkal korban santet. Melalui pembacaan doa-doa, santet bisa dikembalikan atau dihilangkan dari tubuh.

Tetapi jangan khawatir, santet bisa dicegah sebelum ia terkena korbannya. Konon, ada tanaman-tanaman yang apabila diletakkan di rumah dapat membantu menangkal santet sehingga penghuninya tak sampai terserang santet.

Sebelum melangkah pada daftar tanaman, penting diketahui bahwa posisi penempatan tanaman juga harus tepat. Apabila salah penempatan, maka efeknya bisa berkurang atau bahkan membawa efek buruk.

1. Bunga Mawar

Bunga Mawar

Tanaman berbau harum dengan tangkai yang dipenuhi duri ini adalah tanaman yang romantis. Memiliki bunga beragam warnanya, ternyata mawar dapat menjadi tanaman penangkal santet.

Mawar secara khusus memiliki khasiat menangkap energi negatif yang dikirim ke rumah Anda. Energi ini kemudian akan disalurkan oleh tanaman menuju tanah.

POSISI:

Karena fungsinya adalah menyalurkan energi negatif ke dalam tanah, maka mawar sebaiknya tidak ditanam di depan rumah. Apabila energi negatif sudah disalurkan ke bawah, bagian tanah mawar tidak boleh diinjak atau dilangkahi. Hal ini akan membantu menjaga energi negatif tersebut tetap di tanah dan tidak berpindah ke tubuh manusia.

2. Kaktus

Kaktus

Tanaman yang umumnya tumbuh di wilayah beriklim kering ini sangat ramah lingkungan dan tak membutuhkan perawatan yang ribet. Tak harus disiram setiap hari, kaktus dapat menyimpan persediaan air untuk dirinya selama beberapa hari.

Kemampuan yang dimiliki oleh kaktus ini mirip dengan mawar. Ia dapat menetralisir serangan santet dan menarik energi rejeki.

POSISI:

Untuk kaktus, sebaiknya diletakkan di luar rumah. Posisinya bebas di letakkan di mana saja, bisa di belakang, depan, bahkan samping. Namun memang sebaiknya tidak ditempatkan di dalam rumah karena akan hilang efeknya.

3. Pinang Merah

Pinang Merah

Seringkali melihat pohon ini menjadi tanaman hias di rumah? Tanaman yang memiliki nama latin Cyrtostachys lakka ini diyakini dapat meredam energi jahat yang ikut dikirim dalam santet.

Bahkan, tak hanya di Jawa saja, beberapa wilayah lain di Indonesia seperti di Sumatera, Riau, Bengkulu memiliki keyakinan yang sama bahwa tanaman ini dapat menangkal santet.

POSISI:

Sebaiknya diletakkan di depan rumah.

4. Kemuning Jawa

Kemuning Jawa

Tanaman ini bunganya berwarna putih dan mirip seperti melati. Bunga Kemuning Jawa umumnya digunakan sebagai bahan obat tradisional yang ampuh untuk mengatasi sakit gigi, infeksi saluran kencing, bisul, reumatik dan lain sebagainya.

Dalam hal khusus, tanaman Kemuning Jawa memiliki kekuatan alam yang dapat meredam pengaruh santet.

POSISI:

Boleh diletakkan di depan rumah/teras.

5. Tebu Wulung

Tebu Wulung

Tebu ini bukan tebu yang biasa Anda temukan di ladang. Warnanya hitam kemerahan, dan dikenal ampun untuk mengobati beberapa jenis penyakit tertentu.

POSISI:

Seperti halnya Kemuning Jawa dan Pinang Merah, Tebu Wulung boleh ditanam di mana saja untuk mengusir pengaruh gangguan jahat santet.

6. Bambu Kuning

Bambu Kuning

Berbeda dengan bambu-bambu besar berwarna hijau, bambu ini memiliki batang pohon yang lebih kecil dan warnanya kuning. Umumnya ditanam rimbun sebagai pagar pekarangan rumah.

Bambu kuning ini termasuk tanaman langka sekarang, namun kekuatannya dalam mengusir setan dan santet dipercaya banyak orang. Bahkan bambu kuning juga dipercaya mampu mencegah niat jahat seseorang yang hendak mencuri atau merampok.

POSISI:

Boleh ditanam di depan rumah baik di taman ataupun sebagai pagar.

7. Cocor Bebek

Cocor Bebek

Tanaman ini banyak ditemukan di desa, dan fungsinya beragam dalam hal pengobatan. Cocor bebek dapat mengobati sakit kepala, luka infeksi juga batuk.

Dalam hal santet, cocor bebek dapat mendinginkan tanah yang gersang dan auranya negatif. Ia dapat meredam santet dan mendongkrak energi keberuntungan.

POSISI:

Boleh diletakkan di depan rumah/teras.

10 TRADISI KECANTIKAN YANG BERBAHAYA DI DUNIA

Sudah menjadi sebuah kebiasaan jika para perempuan ingin tampil cantik dan dianggap cantik. Karena itu semenjak dulu praktek perawatan kecantikan perempuan sudah menjadi hal yang normal terjadi di kalangan masyarakat.

Tapi berbeda dengan model perawatan kecantikan di dunia modern seperti saat ini, tradisi kecantikan pada masa lampau bahkan ada beberapa yang mengerikan dan cenderung menjijikkan.

Terdengar tak masuk akal? Sepertinya kamu harus mengintip daftar berikut ini. Jadi, cari tahu apa saja 10 tradisi kecantikan yang paling dianggap berbahaya dan menjijikkan ya!

1. Make Up Kotoran Burung

Make Up Kotoran Burung

Kaum Geisha di Jepang pada jaman dulu memakai make up yang dibuat dari campuran tepung beras dan kotoran burung untuk membuat wajah tampak lebih putih. Tak cukup membayangkan kotoran burung saja di wajah, bagian tersembunyi seperti lubang hidung, bibir (ya, bibir!) dan kelopak mata wajib diolesi. Berani mencoba?

2. Cat Rambut Darah Sapi

Cat Rambut Darah Sapi

Jijik melihat darah sapi? Lebih jijik mana dengan membayangkan darah sapi dilumurkan ke rambutmu? Ya, itu yang dilakukan oleh kaum perempuan Iran di masa lalu. Mereka mencampurkan henna dengan kecebong dan darah sapi hitam yang dipercaya bisa membuat hitam rambut. Kamu percaya?

3. Bebat Kaki Ala China



Ketika China dipimpin oleh Dinasti Qing, gadis-gadis di sana berharap menyukai kaki yang kecil. Sehingga semenjak perempuan berusia 9 tahun, kaki mereka dibebat sehingga saat berusia 14 tahun tampak sempurna dan mengecil. Dengan ukuran kaki sepanjang 3 inci, aksi membebat kaki bahkan pernah terdengar labih seram. Seperti apa? Tindakan seperti memotong ibu jari menjadi hal yang mengerikan.

4. Cincin Leher

Cincin Leher

Disebutkan bahwa beberapa suku pedalaman di Asia dan Afrika memakai cincin leher ini untuk mendapatkan bentuk leher yang jenjang dan cantik. Seramnya, cincin kuningan ini sudah dipakai semenjak mereka masih kanak-kanak. Tak hanya itu, fakta menyatakan bahwa aksi cincin leher ini berbahaya karena tulang leher tak bertambah panjang, hanya saja tulang bahu yang tertekan ke bawah

5. Riasan Wajah Dari Timah dan Logam

Riasan Wajah Dari Timah dan Logam

Semenjak era si cantik Ratu Cleopatra, bangsa Mesir Kuno sudah mengenal kosmetik yang kebanyakan memakai logam-logam berat. Sebut saja seperti timah, tembaga, galena (sulfida timah) sampai kohl (pasta dari logam campuran timah) menjadi bahan riasan wajah. Selain menjadi tergantung, riasan ini bisa membuat kulit wajahmu terkelupas sampai merusak kulit. Mau?

6. Cakram Bibir

Cakram Bibir

Aksi cakram bibir yang dilakukan wanita di sekitar sungai Amazon di Amerika Selatan dan Afrika ini adalah bentuk tindik badan yang snagat tradisional dan ekstrem. Sehingga pada usia muda, bibir akan mudah melebar jika dibentuk secara perlahan. Wanita-wanita yang sudah mencapai ukuran bibir yang diinginkan bisa memakai cakram kayu ini saat upacara khusus.

7. Kumur Pakai Urin

Kumur Pakai Urin

Sudah sejak lama jika bahwa Romawi Kuno ingin memiliki deretan gigi yang putih dan bersih. Gilanya, mereka justru memilih memakai urin bangsa Portugis untuk membersihkan mulut. Tahukah kamu jika air seni (urin) ini mengandung sejumlah kandungan pembunh bakteri seperti amonia dan urea. Apa kamu bisa membayangkannya?

8. Lulur Kotoran Buaya

Lulur Kotoran Buaya

Pernah membayangkan berkubang di lumpur kotoran buaya? Coba kamu tanya ke bangsa Yunani Kuno. Bangsa mereka percaya bahwa kotoran buaya bisa mengembalikan keremajaan kulit. Lucunya, kalau kamu ingin berlulur kotoran buaya harus membayar dengan cukup mahal. Wew, banyak sekali yang harus diperjuangan demi kotoran buaya.

9. Bedak Arsenik

Bedak Arsenik

Apa kamu tahu zat arsenik? Dalam film atau drama mengenai pembunuhan sering disebutkan bahwa arsenik merupakan zat beracun yang bisa membunuh seseornag tanpa jejak. Dengan efek sampung mengerikan, wanita Eropa di abad pertengahan justru memakai zat arsenik supaya wajahnya tampak lebih putih.

10. Wig Sulfur Mimisan

Wig Sulfur Mimisan

Kehidupan bangsa Inggris saat masa kekuasaan Ratu Elizabeth dikenal dengan kegemaran terharap warna merah menyala seperti rambut sang Ratu. Warna itu menjadi tren sehingga banyak gadis-gadis memakai wig warna itu. Masalahnya, wig-wig tersebut rupanya dibuat dari bahan berbahaya seperti sulfur dan kelopak bunga safflower yang bisa menimbulkan pusing, mual, sampai mimisan. Mau tampil cantik apa mimisan?

KISAH HANTU MENYERAMKAN DARI SMA TUGU MALANG

Hantu adalah sosok makhluk halus yang sampai saat ini masih dianggap pro kontra di kalangan masyarakat. Sebagian orang percaya hantu itu ada, dan sebagian lainnya menganggap sosok hantu hanyalah mengada-ngada dari sebagian orang yang mencari sensasi.

SMA Tugu Malang

Namun percaya atau tidak, hantu memang sudah menjadi bentuk cerita masyarakat di Indonesia. Bahkan banyak tempat-tempat yang dianggap sangat berhantu secara melegenda. Beberapa tempat itu salah satu contohnya adalah gedung sekolah.

Membicarakan soal gedung sekolah, setelah membahas penampakan di berbagai universitas, kini SmartNewz™ akan berbagi kisah hantu dari lokasi kompleks SMA Tugu (SMA 1, SMA 3, SMA 4) di Malang yang sudah semenjak berpuluh tahun lamanya menjadi sekolah yang dikenal dengan hal-hal misterius. Seperti apa kisahnya? Kamu jangan takut ya!

1. Lantai Berdarah

Lantai Berdarah

Lantai berdarah adalah cerita misteri paling terkenal dari kompleks SMA favorit di Malang ini. Di SMA tugu (SMA 1, 3, 4) yang merupakan gedung bangunan lama ini memakai ubin berwarna kuning yang anehnya dihiasi bercak merah (mulai merah terang sampai kecoklatan) dengan lokasi tak beraturan.

Konon, meski ubin dengan bercak itu diganti, tetap akan muncul bercaknya. Salah satu cerita penyebab lantai berdarah ini karena dulunya SMA Tugu menjadi lokasi penyiksaan tentara jaman perjuangan. Beberapa orang yang berusaha menggantinya sering menjadi jatuh sakit dan kesurupan. Jika kamu ke kompleks SMA Tugu, kamu akan menemukan banyak ubin seperti ini di lorong-lorong sekolahnya.

2. Tentara Tanpa Kepala

Tentara Tanpa Kepala

Dari seluruh kompleks SMA Tugu yang paling angker adalah aula Tugu yang dijadikan aula bersama SMA 1, SMA 3, dan SMA 4. Aula ini juga memiliki lantai bercak darah, hanya kini sudah diganti lantai kayu dengan dasaran pasir untuk menghindari bercak darah yang muncul.

Dulu kawasan Tugu pernah mengalami kebakaran hebat dan SMA Tugu menjadi salah satu tempat yang selamat. Sering terlihat barisan tentara Jepang tanpa kepala di sini saat malam hari. Sehingga membuat aula Tugu dilarang dikunjungi saat malam. Berani berkunjung?

3. Terowongan Maut

Terowongan Maut

Konon di jaman perjuangan pernah dibangun lorong/terowongan darurat yang menghubungkan kompleks Tugu (yang dulunya pusat pemerintah) sampai ke stasiun Kota Baru Malang. Terowongan ini benar-benar ada dan beberapa anak pernah melihatnya. Lokasinya di lantai panggung Aula Tugu yang tertutup lantai kayu dan bisa dibuka selebar manusia.

Pernah ada dua siswa yang mencoba masuk dan berakhir seram. Di mana siswa pertama hanya merangkak sepanjang setengah jalan dan kembali sambil berteriak histeris karena trauma. Sementara siswa kedua ditemukan 2 minggu kemudian di stasiun Kota Baru dalam keadaan tidak normal.

4. Hantu Balas Dendam

Hantu Balas Dendam

Kisah ini dialami sekelompok siswa yang mengikuti kegiatan Pecinta Alam di SMA 1. Saat itu mereka memutuskan menginap di markas Pecinta Alam sampai malam untuk merayakan kelulusan. Karena mabuk, mereka nekat membakar beberapa bangku di kelas IPA yang terletak di lantai atas.

Selama seminggu, sekitar 7-8 anak mengalami kecelakaan parah dan patah kaki. Beberapa orang percaya itu kejadian ini akibat hal yang mereka lakukan menganggu 'penunggu' SMA 1 yang marah. Percaya?

5. Diklat Horor Paskibra

Diklat Horor Paskibra

Kejadian ini dialami Mae, salah satu alumni SMA 1 yang mengikuti kegiatan Paskibra. Sebagai calon anggota Paskibra, sudah wajib bagimu untuk menjalani diklat agar resmi masuk dalam organisasi. Salah satu agenda diklat adalah berkeliling sekolah di tengah malam hanya dengan membawa 1 lilin dan 3 batang korek api. Di mana calon anggota baru harus naik ke lantai 2 sendirian dan masuk ke salah satu kelas.

Maemengakui saat itu sebelum naik ke lantai 2 terdengar teriakan menyayat penuh rasa takut di lantai 2 seperti suara teriakan siswi cewek. Kontan para senior langsung naik dan anehnya tak ada seorang pun di lantai 2 kecuali para senior yang bertugas jaga dan berakting di pojok lorong untuk menakuti juniornya. Dan ketika dicek giliran junior yang 'mengadu nyali', tercatat nama siswa cowok yang sebelumnya naik. Lantas, siapa yang tadi berteriak?

6. Pocong Lantai 2 SMA 1

Pocong Lantai 2 SMA 1

Kejadian ini dialami oleh Cecep yang merupakan mantan ketua OSIS SMA 1 Malang. Sial bagiCecep, sebelumnya dia pernah melihat sosok hantu di rumah dan itu membuatnya bertemu dengan sosok pocong di lantai 2 lorong SMA 1. Saat itu Cecep juga sedang mengikuti diklat Paskibra, saat di tengah lorong dia melihat ada sosok pocong di lantai yang berguling-guling dan kemudian berdiri tegak 180 derajat sebelum akhirnya menghilang. Satu hal yang diyakini Cecep, sosok yang dia lihat itu bukanlah para senior, tapi memang sosok kasat mata yang hanya bisa dilihat sebagian orang.

7. Ruang PMR SMA 3

Ruang PMR SMA 3

Dwi, alumni SMA 3 Malang mengakui bahwa saat sekolah dirinya yang aktif di kegiatan PMR seringkali tinggal di sekolah sampai malam. Saat sekolah dulu, ruang PMR terletak di pojok sayap kiri dekat aula Tugu dan masuk lewat lorong belakang. Saat berjalan ke aula, Dwi dan teman-temannya melihat sang senior yang galak dan anti cewek sedang duduk di depan ruang PMR bersama seorang cewek.

Ketika Dwi melihat senior itu masuk aula beberapa waktu kemudian, Dwi dan temannya menggoda senior itu yang tadi sedang berpacaran. Anehnya, apa yang diucapkan senior itu membuat Dwi dan teman-temannya terdiam. Karena apa? Karena senior itu mengakui bahwa dia sedari tadi sendirian. Lantas siapa yang dilihat oleh Dwi dan teman-temannya ya?

8. Hantu Ruang Ibadah

Hantu Ruang Ibadah

SMA 3 Malang pernah memiliki mushola yang letaknya di dekat aula Tugu. Disebutkan bahwa jika masuk petang hari para siswa jarang ada yang berani sholat magrib sendirian. Saat itu ada seorang siswa yang nekat sholat sendiri, saat dia sedang sholat sendiri dan usai melakukan sikap sujud dan terduduk, tiba-tiba dia menyadari ada sosok yang sudah duduk di depannya padahal pintu mushola tidak terbuka sama sekali. Lantas, siapa ya?

9. Wajah Meleleh

Wajah Meleleh

Menjalani kegiatan kurikuler sampai malam memang kerap kali dilakukan saat akan mengikuti lomba. Nah, nasib bertemu dengan makhluk kasat mata pernah dialami seorang siswa. Di mana ketika dia mengikuti rapat di ruangan PMR SMA 1 Malang, dia melihat wajah temannya meleleh. Merasa ngantuk, dia lalu memejamkan dan mengedipkan matanya, tapi sial karena rupanya seluruh wajah anggota lainnya menjadi meleleh. Hmm, menurutmu halusinasi atau memang meleleh betulan ya?

10. Ketua OSIS vs Hantu Tak Berkepala

Ketua OSIS vs Hantu Tak Berkepala

Kejadian ini dialami Riza, mantan ketua OSIS SMA 1 Malang. Saat malam hari usai berlatih Paskibraka, Riza berniat mengembalikan bendera ke ruangan OSIS. Namun ketika dia akan mengambil tasnya di meja, Riza melihat sesosok tentara dari jaman perjuangan. Hanya saja, kepala tentara itu tak ada di tempat seharusnya melainkan di atas meja dekat tasnya dan menatap dirinya. Semenjak itu Riza memutuskan tidak ada rapat OSIS di malam hari.

FAKTA UNIK MENGENAI NOMOR TELEPON YANG PERLU ANDA KETAHUI

Pernahkah anda membayangkan sekarang anda tidak punya telepon genggam? Sangat susah bukan seperti halnya dulu punya rumah tanpa telepon kabel. Anda harus rela berjalan jauh demi ke wartel atau telepon umum terdekat.

Nah tahukah anda kalau nomor telepon yang anda gunakan setiap hari punya sejarah yang menarik?

Pada awalnya dibutuhkan operator telepon, karena pada dasarnya anda tidak bisa menghubungi langsung ke nomor telepon yang dituju. Yang harus anda lakukan adalah menelepon operator dulu untuk minta disambungkan ke nomor tujuan.

Telepon Operator

Ada cerita unik mengenai sistem ini pada masa itu yaitu Almond B Strowger yang tinggal di Kansas City merasa ada yang aneh ketika bisnisnya terus merosot karena konsumen yang menelepon ke Strowger malah dialihkan ke pesaing, usut punya usut ternyata operator telepon tersebut adalah istri sang pesaing.

Memanfaatkan jabatannya sang operator memindahkan telepon konsumen Strowger ke nomor telepon suaminya. Sejak saat itu Strowger bertekad agar orang-orang tidak perlu menelepon melalui operator agar terhubung.

Tahun 1888 Strowger menyempurnakan penemuan telepon dengan sistem rotary dial. Dengan sistem ini pelanggan bisa langsung menelepon tujuan dengan memutar nomor si penerima.

Telepon
Untuk menghubungi seseorang, penelepon harus memutar sebanyak 4 kali (4 digit nomor). Aturan utamanya adalah tidak ada nomor yang berawalan 1 atau 0, karena 0 digunakan untuk menghubungi operator dan 1 untuk internal switch.

Jadi anda tidak bisa menghubungi 0291, karena begitu anda menekan tombol 0 anda akan langsung terhubung ke operator.

Wilayah Kode Telepon

Tahun 1922 diperkenalkan Telephone Exchange Name sebagai ganti nomor telepon biasa agar mudah diingat, formatnya adalah dua digit pertama diganti huruf lalu disambungkan menjadi sebuah nama, contoh KL 5 = 555, lihat ditelepon genggam anda, huruf K dan L ada di tombol 5.

Biasanya dua abjad tersebut digabung dengan abjad lain menjadi sebuah nama, contoh KLondike 234, berarti nomor teleponnya adalah 555-234, anda bisa mengabaikan huruf "ondike". Oleh sebab itu anda bakal sering melihat di Amerika sebuah nomor telepon yang terdiri dari huruf dan nama.

Ilustrasi Menelepon

Sejarah Kode Area

Tahun 1950 mulai diperkenalkan kode area, dengan nomor kedua adalah 1 atau 0, kenapa ada kode area? Karena tanpa kode area maka sumber daya nomor akan cepat habis padahal kebutuhan terhadap nomor telepon meningkat.

Aturan kode area diawal adalah seperti ini:

Jika digit pertama 0 maka disambungkan ke operator
Jika digit kedua bukan 0 maka dianggap sebagai telepon lokal
Jika digit kedua adalah 0 maka lanjut ke digit ketiga dan dianggap panggilan jarak jauh
Jika digit ketiga adalah 0 maka itu dianggap nomor khusus
Jika digit kedua adalah 1 maka lanjut ke digit ketiga
Jika digit ketiga adalah 1 atau 0 maka masuk ke nomor khusus
Jika digit ketiga selain 1 atau 0 maka dianggap panggilan jarak jauh.
Contoh : 911 (panggilan darurat)

Screenshoot Tombol

Kenapa hanya tombol 1 dan 0 yang tidak memiliki abjad? Kemungkinan besar tidak ada abjad di tombol nomor 1 dan 0 adalah karena dijaman dulu 1 dan 0 dilarang digunakan kecuali untuk keperluan khusus, maka dari itu abjad dimulai dari tombol 2.

LEGENDA ILMU RAWA RONTEK SI PITUNG

Dalam legenda para pendekar, Pitung selalu menjadi icon yang kuat di Jakarta. Keberadaanya menjadikan sejarah batavia ini menjadi sangat segar dan penuh tantangan. Pitung ini memiliki ilmu kanuragan yang tinggi. Ilmu yang dimilikinya dan menjadi legenda hingga saat ini adalah ilmu rawa rontek.

Ya Si Pitung punya ilmu yang luar biasa. Ilmu rawe rontek yang terkenal dan melegenda karena konon di miliki oleh Si Pitung yang katanya dapat menyerap energi lawan-lawannya hingga seolah-olah dia menjadi dapat menghilang.

Legenda Ilmu Rawa Rontek Si Pitung

Menurut cerita orang, karena ilmu rawe rontek ini Pitung tidak menikah. Sehingga ia tetap membujang hingga akhir hayatnya (di perkirakan umurnya 40 tahun).

Rawe rontek yang arti bahasanya adalah "Kepala Putus", konon dapat membuat pemiliknya menjadi kebal dari senjata tajam, senjata api, racun ataupun santet/sihir. Tetapi lama kelamaan seseorang yang memiliki ilmu rawe rontek akan cepat emosi dan selalu berbuat kejahatan dan anarkis. Hal ini dikarenakan sel-sel tubuh pemilik rawe rontek dipengaruhi oleh jin jahat yang bersemayam.

Terdapat beberapa tingkatan pada ilmu rawe rontek. Pada tingkat rendah jin hanya bersemayam di aura pemiliknya dan menjadikan dia tahan pukulan dan bacokan.

Tingkat menengah jin sudah menempel di kulit pemilik. Kulit akan terasa keras seperti batu karang. Senjata api dapat tertahan di tingkatan ini.

Selanjutnya di tingakatan tinggi. Jin sudah memasuki sel-sel tubuh. Sehingga mampu membangkitkan energi tenaga dalam, dan mampu merekayasa percepatan regenerasi sel di dalam tubuh. Oleh karena kerusakan pada sel tubuhnya akan terus beregenerasi dengan cepat maka pemilik ajian rawe rontek biasanya memiliki umur yang panjang.

Tidak banyak orang yang bisa menguasai ilmu rawe rontek. Sebab untuk memperoleh ilmu ini bukan hal yang gampang. Harus melewati ritual yang berat untuk menguasai ajian ini. Dan harus pula dibarengi dengan keyakinan yang penuh. Terdapat repalan khusus dan kesedian berpuasa 40 hari dan ketentuan-ketentuan lainnya.

Ilmu Rawa Rontek

Ada juga cerita bagi yang memiliki ilmu rawe rontek apabila anggota badannya terputus maka akan segera tersambung lagi. Dan untuk mensiasati hal ini adalah dengan membakar atau menyangkutkan bagian-bagian tubuhnya di atas pohon atau genteng rumah, sehingga tidak menyentuh tanah.

Ilmu rawe rontek tidak dapat diturunkan maka seseorang harus berusaha sendiri untuk menguasainya.

Ajian Pancasona merupakan ajian sejenis dengan rawe rontek, yang melindungi badan dari terluka. Bila kena senjata maka luka akan hilang tanpa bekas. Dan apabila terputus salah satu anggota badannya akan tersambung kembali tanpa bekas.

Boleh disebut ajian ini adalah ajian rawa rontek yang sudah di putihkan alirannya. Dari sumber yang di dapat, untuk menguasai ilmu ajian pancasona lebih susah dibandingkan dengan ajian rawe rontek. Terdapat repalan khusus dan kesediaan berpuasa senin kamis selama 7 bulan dan 3 hari kemudian di lanjutkan dengan puasa 40 hari berturut-turut dan tidak tidur 24 jam dalam keadaan bersih.

ALASAN MENGAPA PRIA LEBIH BAIK DARI WANITA DALAM MENGEMUDI

Seringkali terdengar candaan yang mengatakan bahwa wanita tidak mampu mengemudi sebaik pria, hal ini ternyata benar, karena ilmuwan menemukan alasannya. Pria lebih baik saat mengemudi dibanding wanita karena pengaruh hormon testosteronnya.

Mengemudi

Ketika mengemudikan mobil atau kendaraan lain, seseorang membutuhkan kendali arah yang baik, hal ini dapat dipengaruhi oleh hormon testosteron. Menurut sebuah studi analitis, testosteron inilah yang menyebabkan kemampuan navigasi spasial pria lebih baik daripada wanita.

"Penelitian yang kami lakukan sebelumnya menunjukkan bahwa wanita yang mendapatkan testosteron mengalami peningkatan ketrampilan dalam hal navigasi," kata Justin Rhodes, profesor psikologi di University of Illinois, yang memimpin penelitian tersebut.

Selain memiliki kemampuan navigasi yang lebih baik, hormon testosteron juga dapat membuat pria lebih adaptif. Sifat adaptif ini memberikan keuntungan bagi pria agar lebih mudah menyesuaikan diri dengan keadaan atau hal-hal yang baru dan menantang.

Rhodes bersama tim peneliti yang lain menganalisa 35 studi lain yang mencakup data tentang rentang kemampuan spasial dari 11 spesies hewan, seperti cumi-cumi, tikus, rusa, kuda, dan lain sebagainya termasuk manusia.

Tim peneliti menemukan bahwa 8 dari 11 spesies tersebut menunjukkan bahwa pejantan atau laki-laki (pada manusia) memiliki kemampuan spasial yang lebih baik dari spesies betina atau perempuan (pada manusia).

"Temuan ini mendukung hipotesis yang seringkali diabaikan, bahwa pria lebih baik dalam hal navigasi spasial atau arah," tambah Rhodes, seperti dilansir Health India.

ALASAN MENGAPA BUNG KARNO HARUS DISINGKIRKAN

Pada 1961-an, Presiden Soekarno gencar merevisi kontrak pengelolaan minyak oleh asing di Indonesia. Sebanyak 60 persen dari keuntungan perusahaan minyak asing menjadi jatah pemerintah. Kebanyakan pemodal asing gerah dengan peraturan itu.

Menurut sejarawan Asvi Marwan Adam, Soekarno benar-benar ingin sumber daya alam Indonesia dikelola oleh anak bangsa sendiri. Asvi menuturkan sebuah arsip di Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta mengungkapkan pada 15 Desember 1965 sebuah tim dipimpin oleh Chaerul Saleh di Istana Cipanas sedang membahas nasionalisasi perusahaan asing di Indonesia.

Bung Karno

Soeharto yang pro-pemodal asing, datang ke sana menumpang helikopter. Dia menyatakan kepada peserta rapat dia dan Angkatan Darat tidak setuju rencana nasionalisasi perusahaan asing itu. “Soeharto sangat berani saat itu, Bung Karno juga tidak pernah memerintahkan seperti itu,” kata Asvi.

Sebelum tahun 1965, seorang taipan dari Amerika Serikat menemui Soekarno. Pengusaha itu menyatakan keinginannya berinvestasi di Papua. Namun Soekarno menolak secara halus. “Saya sepakat dan itu tawaran menarik. Tapi tidak untuk saat ini, coba tawarkan kepada generasi setelah saya,” ujar Asvi menirukan jawaban Soekarno.

Soekarno berencana modal asing baru masuk Indonesia 20 tahun lagi, setelah putra-putri Indonesia siap mengelola. Dia tidak mau perusahaan luar negeri masuk, sedangkan orang Indonesia memiliki pengetahuan nol tentang alam mereka sendiri. Sebagai persiapan, Soekarno mengirim banyak mahasiswa belajar ke negara-negara lain.

Soekarno boleh saja membuat tembok penghalang untuk asing dan mempersiapkan calon pengelola negara. Namun, Asvi menjelaskan usaha pihak luar ingin mendongkel kekuasaan Soekarno tidak kalah kuat.

Dalam artikel berjudul JFK, Indonesia, CIA, and Freeport dterbitkan majalah Probe edisi Maret-April 1996, Lisa Pease menulis pada awal November 1965, Langbourne Williams, ketua dewan direktur Freeport, menghubungi direktur Freeport, Forbes Wilson.

Williams menanyakan apakah Freeport sudah siap melakukan eksploitasi di Papua. Wilson hampir tidak percaya mendengar pertanyaan itu. Dia berpikir Freeport akan sulit mendapatkan izin karena Soekarno masih berkuasa.

Kennedy & Bung Karno

Setahun sebelumnya, seorang peneliti diberi akses untuk membuka dokumen penting Departemen Luar Negeri Pakistan dan menemukan surat dari duta besar Pakistan di Eropa. Dalam surat per Desember 1964, diplomat itu menyampaikan informasi rahasia dari intel Belanda yang mengatakan dalam waktu dekat Indonesia akan beralih ke Barat.

Lisa menjelaskan maksud dari informasi itu adalah akan terjadi kudeta di Indonesia oleh partai komunis. Sebab itu, angkatan darat memiliki alasan kuat untuk menamatkan Partai Komunis Indonesia, setelah itu membuat Soekarno menjadi tahanan.

Telegram rahasia dari Departemen Luar Negeri Amerika Serikat ke Perserikatan Bangsa.Bangsa pada April 1965 menyebut Freeport Sulphur sudah sepakat dengan pemerintah Indonesia untuk penambangan puncak Erstberg di Papua.

Sedangkan dalam telegram berkode Cinpac 342, 21 Januari 1965, pukul 21.48, menyatakan ada pertemuan pejabat Angkatan Darat Indonesia membahas rencana darurat bila Presiden Soekarno meninggal.

Kelompok dipimpin Jenderal Soeharto bergerak lebih jauh dari rencana itu. Soeharto mendesak Angkatan Darat segera mengambil alih kekuasaan tanpa perlu menunggu Presiden Soekarno berhalangan.

Setelah peristiwa 30 September 1965, keadaan negara berubah total. Usaha Freeport masuk ke Indonesia semakin mudah. Sebagai bukti adalah pengesahan Undang-undang Penanaman Modal Asing pada 1967. Freeport menjadi perusahaan asing pertama yang kontraknya ditandatangani Soeharto.

Bukan saja menjadi lembek, bahkan Indonesia menjadi sangat tergantung terhadap Amerika. “Saya melihat seperti balas budi Indonesia ke Amerika Serikat karena telah membantu menghancurkan komunis yang konon bantuannya itu dengan senjata,” tutur Asvi.

5 MANUSIA RAKSASA YANG TERCATAT DALAM SEJARAH

Kaum manusia raksasa yang pernah hidup dalam sejarah, mungkin masih dicari bukti kebenarannya oleh para arkeolog. Namun, sepanjang yang tercatat, banyak manusia yang tumbuh tinggi jauh di atas ukuran normal. Seperti terlihat pada 5 orang di bawah ini.

1. Robert Wadlow, 8′ 11.1″

Robert Wadlow

Robert Wadlow adalah manusia raksasa tertinggi dalam sejarah. Julukannya Raksasa Alton, karena ia datang dari Alton, Illinois. Dia lahir tahun 1918, tertua dari lima bersaudara.

Dia meninggal pada usia 22 tahun akibat infeksi yang disebabkan oleh lecet di bagian pergelangan kaki. Pada saat kematiannya, beratnya 440 pon dan tidak menunjukkan tanda-tanda berhenti berkembang.

Dia dikuburkan dalam sebuah kubah makam berbahan beton padat. Rupanya, pihak keluarga khawatir bila jasad Robert akan diintervensi oleh pemburu berita.

2. Johan Aason, 8′ 9-1/4″

Johan Aason

Johan dilahirkan di Amerika setelah beberapa tahun ibunya pindah dari Norwegia. Menarik, rupanya sang ibu juga bertubuh raksasa dengan tinggi 7’2 “.

Menurut sertifikat kematiannya dari Mendocino Rumah Sakit, pada saat meninggal tercatat tinggi badannya 9’2 “- jika hal ini benar, maka ia adalah manusia paling tinggi didunia sepanjang sejarah. Dia dikuburkan di Montana.

3. John Rogan, 8′9″

John Rogan

John Rogan lahir pada 1868 dan dia tumbuh normal sampai umur 13 tahun. Setelah itu terus bertumbuh, hingga sat meninggal di 1905 akibat komplikasi tingginya tercatat 8'9''. Parahnya, penyakit membuat badannya sangat kurus, yakni 175 pon saja.

4. John F Carroll, 8′7″

John F Carroll

John Carroll dilahirkan di Buffalo, New York tahun 1932. Ia dikenal juga sebagai Buffalo raksasa. Badannya bertumbuh sangat cepat. Dia tumbuh tujuh inci dalam beberapa bulan.

Dia meninggal pada tahun 1969. Sayang, tak tercatat berapa tingginya saat meninggal. Namun, banyak orang yakin tinggi badannya tak lebih dari 9'.

5. Leonid Stadnyk, 8′5″

Leonid Stadnyk lahir pada tahun 1971 di Ukraina. Dia adalah ahli bedah hewan terdaftar dan tinggal bersama ibunya. Saat ini beliau tercatat sebagai manusia tertinggi menurut Guinness Book of Records. Sekelompok pebisnis ukraina menyumbangkan antene parabola dan komputer untuk Stadnyk dan sekarang ia memiliki akses Internet.

Catatan: Ukuran tinggi di atas dibaca dalam skala kaki (feet) dan inci (inch). 8'5" berarti 8 kaki 5 inci bila dikonversi menjadi sekitar 2 m 56 cm.