10 CARA YANG DILAKUKAN SELEBRITI UNTUK JAGA KEINDAHAN TUBUH


Ada banyak cara untuk menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Sejumlah selebriti dunia pun punya trik sendiri agar selalu fit dan mempertahankan keindahan tubuhnya. Intip rutinitas olahraga dan pola diet mereka yang mudah dan aman untuk Anda tiru, seperti dikutip dari Ourvanity dan People.


Artis Jessica Alba

1. Kombinasi Diet Sehat & Rutin Latihan
Mantan bintang serial 'Friends' Courtney Cox tetap tampil dengan bentuk tubuhnya yang indah di usia ke-47. Rahasianya? Selain latihan fisik secara intens, Courteney juga sangat memerhatikan asupan makanannya. Ia memilih sarapan yang ringan (roti, susu, buah atau sereal) dan chicken salad untuk makan siang. Sedangkan makan malam, dia memilij steak, ayam atau ikan dengan sayuran.

2. Dansa & Diet Mediterania
Penelope Cruz menjaga kebugaran dan keindahan tubuhnya dengan berdansa. Selain itu, bintang film 'Bandidas' ini juga memilih diet ala Mediterania untuk mengontrol berat badannya. Konsep dari kuliner yang diterapkan orang Italia, Yunani dan Spanyol ini adalah mengonsumsi bahan makanan alami dengan menyingkirkan semua nutrisi buatan. Misalnya, sarapan yang sehat setiap hari dengan buah-buahan segar, bubur havermut dengan susu skim tanpa gula. Untuk makan siang konsumsi telur, ikan bakar atau ayam panggang yang dimasak dengan minyak zaitun.

3. Karbohidrat Kompleks
Saat sarapan, Blake Lively memilih oatmeal, makanan dengan karbohidrat kompleks yang rendah lemak. Untuk memberi energi, Blake menambahkan tepung almond dan protein. Makan siang, menu yang dipilih adalah dada ayam atau tuna karena berprotein tinggi. Sementara untuk malam, Blake mengonsumsi nasi merah, steak dan salad dengan dressing minyak dan cuka.

4. Variasi LatihanJennifer Aniston merupakan salah satu selebriti Hollywood dengan bentuk tubuh terindah. Untuk dapatkan tubuh idaman, kekasih Justin Theroux ini mengombinasikan berbagai jenis latihan seperti dansa, yoga, fitnes dan berenang. Ia berenang tiga kali seminggu selama 20-40 menit, yoga selama 1,5 jam, dan treadmill sekitar 20 menit. Sementara untuk diet, Jen banyak mengonsumsi salad dengan kacang-kacangan.

5. Dengarkan Musik Saat Latihan
Untuk mengatasi kejenuhan olahraga, bintang film 'Fantastic Four' Jessica Alba selalu mengandalkan musik saat latihan. Ia juga mengubah jenis latihan secara konstan agar hasilnya efektif pada seluruh bagian tubuh. Jogging, lari, dan fitnes adalah olahraga yang dipilihnya. Sedangkan untuk diet, ia mengonsumsi secangkir oatmeal dengan berry dan telur untuk sarapan, salad dengan dada ayam dan ikan untuk makan siang dan sepotong daging dengan banyak sayuran.

6. Cardio
Untuk urusan nutrisi dan fitnes, bintang film 'Pretty Woman' Julie Roberts sangat fokus. Menurut pelatih pribadinya Kathy Kaetler, Julia senang melakukan latihan cardio yang mengencangkan tubuh bagian bawah, terutama bokong dan kaki.

7. Dansa AerobikDansa aerobik yang dilakukan Gwyneth Paltrow dua jam sehari untuk perannya di 'Iron Man 2' menghasilkan tubuh yang indah dan sehat sampai sekarang.

8. Technogym
Selebriti seperti Madonna, George Clooney dan Mark Wahlberg memilih menggunakan alat Technogym ini jika sedang tidak berminat latihan dengan pelatih pribadi mereka. Technogym merupakan peralatan fitness yang bisa digunakan untuk 200 jenis latihan tubuh. Alat tersebut bisa memperkuat otot dan melatih fleksibilitas serta keseimbangan.

9. Yoga Tune Up
Pakar fitness Jill Miller, terinspirasi menggabungkan yoga dengan beberapa gerakan yang kemudian disebutnya yoga tune up. Latihan ini menekankan pada otot yang memang sering digunakan, kemudian digabungkan dengan yoga, pijat dan senam untuk menghindari cidera. Ellen Degeneres, Sarah Jessica Parker dan Ryan Seacrest, tiga selebriti yang diketahui melakukan yoga tune up ini.

10. Hula Hoop
Siapa bilang bermain hula hoop hanya boleh dilakukan saat kita masih anak-anak? Beberapa selebriti justru menggunakan alat tersebut untuk menjaga kebugaran tubuh mereka. Marisa Tomei, Olivia Wilde, Beyonce dan Michelle Obama, itulah beberapa orang yang memilih bermain hulaphup untuk membakar kalori. Dengan bermain hula hoop selama satu jam, 300-600 kalori terbakar.