4 PENYAKIT DI MASA MENDATANG



JALANI gaya hidup sehat dan mengatur pola makan yang baik adalah dua jurus untuk terhindar dari penyakit-penyakit di masa modern. Akan ada empat penyakit modern yang siap menghinggap bila Anda menghiraukan dua jurus tersebut. 

"Di masa mendatang hanya akan ada empat penyakit yang paling umum menghinggapi masyarakat. Jantung, diabetes, stroke, dan kanker. Empat penyakit tersebut adalah penyakit-penyakit yang akan populer nantinya," tutur dr Sonar S Panigoro, Direktur Utama Rumah Sakit Kanker (RSKD) dalam acara “Serah Terima Mesin Apheresis COM.TEC” yang melibatkan Prudential Indonesia dan Yayasan Onkologi Anak Indonesia di Auditorium RSKD, Jakarta, Senin (16/4/2012).

Empat penyakit yang disebutkan dr Sonar tersebut merupakan penyakit-penyakit yang diakibatkan faktor lingkungan, yakni gaya hidup dan pola makan.

Zaman modern yang sarat teknologi canggih kerap memanjakan manusia. Dampaknya, aktivitas gerak banyak berkurang, gaya hidup yang penuh dengan tekanan menyeret manusia mengalami stress, dan tak mengontrol pola makan.

Oleh karenanya, guna menghindari penyakit-penyakit modern tersebut dengan mengubah gaya hidup dan mengontrol asupan makan.

"Jangan merokok, jangan gemuk, jangan minum alkohol, perbanyak makan serat, kurangi daging, dan olahraga. Itu cara menghindarinya," tandasnya.

[Sumber: Okezone]