ANEH! BUAH PISANG MUNCUL DARI BATANG


Buah pisang muncul dari batangnya di Kompleks Mabako, Kelurahan Watunggene, di Waelengga, Ibukota Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Sabtu (24/3/2012). 


BORONG - Sejatinya, sebuah tandan pisang muncul dari ujung atas pohon. Tetapi tidak dengan apa yang terjadi di Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur, karena tandan pisang justru muncul dari batangnya, sebagaimana dipotret oleh Kompas.com, Sabtu (24/3/2012).

Sebuah keanehan terjadi pada sebatang pohon pisang yang tumbuh di samping rumah Wenslaus Taluk, di Komplek Mabako, Waelengga, Ibukota Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur. Pasalnya, buah pisang Maramis muncul dari batangnya.

Pemilik pohon pisang tersebut mengaku dirinya juga merasa aneh dengan peristiwa ini. Dia tidak tahu apa sebab buah pisang yang muncul dari batangnya sudah berusia kira-kira tiga minggu. Taluk mengatakan, peristiwa ini baru pertama kali terjadi di wilayah Komplek Mabako, bahkan di Kecamatan Kota Komba.

"Saya menganggap hal ini sangat aneh, sebab biasanya yang kita lihat kalau pisang berbuah pasti dari pucuknya. Bahkan tetangga di komplek Mabako sering datang lihat keanehan buah pisang yang muncul dari batangnya ini," ujar Taluk.

"Silahkan wartawan mengambil gambar atas keanehan yang terjadi di pisang ini yang buahnya muncul dari batangnya," tambah Taluk.

Mengenai tanda atau pun arti dari keberadaan pohon pisang aneh tersebut, dirinya mengaku tak tahu sebab ini peristiwa alamiah yang baru pertama kali dilihat. Dari rimbunan pohon pisang yang ada di samping rumahnya, hanya satu pohon tersebut yang mengalami peristiwa aneh ini.

"Kami tidak akan potong pisang ini sampai pohon pisang itu buahnya matang. Kami terus memantau perkembangan buah pisang yang muncul dari batangnya ini. Seumur hidup saya baru pertama kali melihat buah pisang muncul dari batangnya," tutur Taluk.

[Sumber: Regional.Kompas]