CARA MENGHILANGKAN JERAWAT




Jerawat lagi jerawat lagi! Kenapa sih muka saya penuh jerawat? Kan malu donk kalo ketemu si pacar.

Jerawat (acne vulgaris) adalah kelainan kulit yang disebabkan oleh penyumbatan saluran kelenjar sebasea. Kulit kita mengandung ribuan kelenjar sebasea. Kelenjar ini memproduksi minyak yang berfungsi untuk melembabkan dan melindungi kulit. Sebum yang diproduksi kelenjar sebasea disalurkan melalui folikel rambut (pori-pori) ke permukaan kulit. Jerawat terjadi ketika sebum yang biasanya keluar ke permukaan kulit itu tersumbat. Kulit wajah memiliki kerapatan kelenjar sebasea yang tinggi, khususnya di daerah hidung, dahi dan pipi. Kelenjar sebasea paling besar terdapat di pertengahan dada dan punggung. Oleh karena itu, jerawat paling sering muncul di wajah, dada dan punggung.

Faktor-faktor utama yang menyebabkan terjadinya jerawat adalah hormonal yang tidak seimbang, makanan pemicu, stres dan kurangnya kebersihan kulit yang secara keseluruhannya menimbulkan produksi sebum berlebihan, penyumbatan folikel, infeksi dan kolonisasi bakteri Propionibacterium acne dan peradangan (inflamasi).

Yang penting itu sebenarnya, gimana cara menghilangkan jerawat? Berikut ini adalah tips yang bisa membantu menghilangkan jerawat:

1. Jangan pencet/pecahkan jerawat
Memang kalo kamu lagi sebel-sebelnya, pasti mau mencetin jerawat sendiri ato pecahin. Tapi teknik ini sebenarnya malah membuat kulit kamu iritasi. Nah, kalo kulit kamu sudah iritasi, biasanya malah memicu jerawat lain untuk muncul. Selain itu, dengan memencet jerawat, biasanya menghilangkan bekas luka pada muka kamu.

2. Pakailah perawatan kulit yang lembut
Kamu harus bisa lembut pada kulit anda. Jangan menggosok kulit anda terlalu keras. Penggunaan kain kasar ataupun pembersih yang abrasif, bisa mengiritasi kulit dan menyebabkan jerawat.

3. Selalu membersihkan muka sebelum memakai obat jerawat
Pakailah obat jerawat setelah kamu cuci muka. Kalau obat jerawat kamu membuat kulit kamu iritasi, cepatlah berhenti memakai obat itu. Itu tandanya kulit kamu tidak cocok dengan obat itu dan malah bisa menyebabkan iritasi kulit dan jerawat.

4. Bersihkan muka setelah berkeringat
Apalagi kalo kamu aktif berolahraga, sebaiknya kamu cuci muka setelah berkeringat. Biasanya kalo kamu berkeringat sambil memakai topi ato helm, seringkali bisa menyebabkan jerawat.

5. Kalau rambut berminyak, cuci rambut setiap hari
Jika rambut kamu berminyak, cucilah rambut kamu setiap hari. Ini penting sekali untuk membersihkan kulit anda. Minyak dari rambut anda bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.

Kalo semuanya masih belom membantu untuk mengurangi jerawat anda, cobalah hubungi dokter kulit.
Mereka pasti bisa cari tau penyebab jerawat kamu!

[Sumber: Ciricara]