Abidal merayakan gol penghancur Madrid
Dua pemain belakang Barcelona berhasil mengandaskan perlawanan tuan rumah Real Madrid di leg pertama Copa Del Rey, Kamis (19/1).
Seperti biasa, tak peduli di kandang lawan atau tidak. Barcelona tampil mendominasi jalannya pertandingan. Tiki-taka mereka gunakan untuk menekan Real di sepanjang 10 menit babak pertama ini.
Namun, Tiki-Taka pula lah yang menjadi senjata makan tuan bagi Blaugrana. Tepat pada menit ke-19, berawal dari serangan balik gawang Jose Pintoharus kebobolan. Memanfaatkan through pass Karim Benzema, Cristiano Ronaldo melepaskan tendangan keras kaki kirinya setelah sebelumnya mengecoh Gerrard Pique. Bernabeu bergemuruh, Real unggul 1-0.
Bukan Barca kalau langsung mengendur ketika mereka tertinggal terlebih dahulu. Dua menit kemudian Andres Iniesta sempat mengancam gawang Madrid. Namun sepakan kaki kirinya masih bisa ditepis Iker Casillas. Tapi, Barca tetap mendominasi.
Menit ke-16 hampir saja pendukung Real terdiam. Sebuah umpan chip dikirimkan Cesc Fabregas ke depan kotak penalti dan langsung disambut dengan sundulan oleh Alexis Sanchez. Casillas yang sudah kehilangan langkah akhirnya boleh bernafas lega. Bola sundulan Sanchez masih membentur mistar gawangnya.
Lionel Messi akhirnya menunjukkan permainannya di pertengahan babak pertama ini. Hampir sama dengan peluang Inesta sebelumnya, ia melepaskan tendangan dari sisi kiri, dan lagi-lagi masih bisa ditepis oleh Casillas.
Usai peluang Messi itu, Real terus tertekan. Mereka bahkan hampir saja kebobolan pada menit 28 jika saja Iniesta lebih tenang dalam mengeksekusi umpan matang Sanchez. Empat menit berselang, skor bisa saja kembali berubah jika Casillas tak keluar dari sarangnya untuk terbang menyundul bola yang dikirimkan Fabregas.
Barca terus mendominasi jalannya laga sementara Real bertahan total. Duet Gonzalo Higuain dan Karim benzema di depan, praktis tak pernah mendapatkan bola. Skor 1-0 untuk Real akhirnya mengiringi kedua tim menuju ke ruang ganti.
Memasuki babak kedua Barca langsung tancap gas, hasilnya sundulan Carles Puyol di menit ke-48 berhasil membuat kedudukan menjadi imbang 1-1. Sebuah sundulan yang sangat cantik, keras dan terarah.
Gol dari Puyol tersebut membuat pertandingan semakin cepat, terbuka dan tentunya keras yang diikuti oleh intrik-intrik dari kedua pemain, dari aksi diving, dan juga terjangan-terjangan keras yang mereka lakukan.
Di menit ke-54, kembali sebuah peluang emas dari Barca, bola umpan dari Cesc berhasil disambar oleh tendangan first time Iniesta diblok Ramos, dan bola membentur tiang gawang Madrid.
Madrid pun membalas peluang Iniesta tersebut melalui tandukan Karim Benzema yang kali ini mampu dimentahkan tiang gawang.
Selanjutnya, giliran sundulan Busquets yang juga tipis di atas mistar gawang Madrid.
Kembali sebuah aksi tak terpuji terjadi di pertandingan ini, sebuah injakan entah sengaja atau tidak dilakukan oleh Pepe kepada Messi.
Akhirnya, Barca kembali membuat publik Bernabeu terdiam, setelah jebakan offside yang diterapkan oleh pemain belakang Madrid gagal. Eric Abidal yang menyambut umpan dari Lionel Messi dengan tenang menceploskan bola ke gawang Casillas, 2-1 untuk Barca.
Di babak kedua ini sebenarnya Madrid sedikit lebih unggul dalam penguasaan bola dan juga serangan, namun hal itu terjadi setelah gol kedua Barca. Selain itu, Madrid juga hanya mampu sekali mendapatkan peluang emas.
Hingga tiga menit tambahan waktu, Barcelona berhasil mempertahankan keunggulan 2-1 dan bakal semakin percaya diri ketika menjamu Real Madrid di leg kedua pada 25 Januari nanti.
Ikuti @Smart_Newz