Foto reuni Disbrow dengan putrinya (Foto: AP)
CALIFORNIA - Seorang perempuan berusia 100 tahun di California, Amerika Serikat (AS) bertemu kembali dengan putri yang diserahkannya kepada orang lain. Putrinya tersebut diserahkan untuk diadopsi sekira 77 tahun lalu.
Minka Disbrow yang hamil karena diperkosa pada 1928 silam, terus mencari tahu apa yang terjadi terhadap anaknya. Baru enam tahun lalu, dirinya mengetahui keberadaan putrinya yang hilang tersebut dari seorang pria.
Disbrow terpaksa menyerahkan anaknya untuk diadopsi, setelah dirinya diperkosa saat masih berusia 17 tahun. Anak imigran Belanda itu, dikirim oleh orang tuanya untuk melahirkan ditempat khusus bagi remaja yang hamil muda.
Ketika putrinya lahir, dia beri nama Betty Jane. Seorang pendeta dan istrinya berjanji untuk memberikannya kehidupan yang lebih baik, saat mengadopsi Betty Jane.
"Saya sangat mencintainya. Saya ingin yang terbaik untuknya," ungkap Disbrow seperti dikutip Associated Press, Rabu (4/1/2012).
Pertemuan ibu dan ini terjadi setelah mendapatkan telepon dari seorang pria dari Alabama yang ternyata salah satu anak dari Betty Jane yang telah berubah nama menjadi Ruth Lee. Ternyata, putri Disbrow sudah mencarinya selama bertahun-tahun.
Tidak beberapa kemudian, Disbrow pun dipertemukan dengan putrinya. "Sepertinya kami tidak pernah tidak berpisah sama sekali," jelas Disbrow.
Sementaranya Lee sendiri mengakui pengalaman ini tidak bisa dibayangkan. Dirinya mengaku seperti tengah bermimpi karena dapat bertemu dengan ibunya.
Ikuti @Smart_Newz